Wali Kota Buka Musorkot KONI Tebingtinggi

SPORT, Tebing Tinggi136 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Wali Kota Tebingtinggi H Umar Zunaidi Hasibuan, secara resmi membuka Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota kota Tebingtinggi, di Aula sebuah hotel di jalan Sudirman kota setempat, Senin (20/8/2018).

Wali Kota dalam arahannya menyebutkan Musyawarah ini sangat strategis karena dalam suasana sedang berlangsungya Asian Games, yang mana saat ini para atlit-atlit Indonesia sedang berjuang memabawa nama harum Indonesia.

Karennya musyawarah ini diharapkan tidak hanya berfokus memilih pengurus baru saja, tetapi musyawarah ini hendaknya akan melahirkan program-program kerja olahraga, karena itu yang sangat penting.

Pada kesempatan itu, Wali Kota juga mengakui, prestasi Koni kota Tebingtinggi dibawah kepemimpinan HM Daniel Sultan, sudah terbukti dan indikatornya dari posisi Tebingtinggi mulai peringkat 17, 7 dan 4 di Sumatera Utara.

“Ini merupakan satu prestasi yang luar biasa, dan semua itu hanya bisa dilakukan lewat sebuah komitmen dan semangat tinggi untuk suatu pengabdian” ucap Umar.

Untuk itu, pengurus yang baru yang terpilih nantinya, sangat diharapkan Wali Kota agar komitmen dan semangat itu harus tetap terjaga dan dipelihara, sehingga apa yang diharapkan Tebingtinggi dalam dunia olahraga bisa mencapai prestasi yang terbaik.

Umar juga mengingatkan bahwa dalam mengurus Olahraga ada beberapa hal perlu diingat yakni prestasi, pendidikan membentuk karakter bangsa, dan merupakan alat komunikasi membangun kebersamaan.

Sedangkan Ketua Umum Koni Sumatera Utara, diwakili Ketua Bidang Organisasi, Drs Muhammad Syahrir menyampaikan, apresiasi dan salut buat Koni Tebingtinggi yang prestasinya atletnya sudah tercatat di Koni Sumatera Utara.

“Terkhusus untuk HM Daniel Sultan, jujur saja kami sampaikan bahwa beliau merupakan salah satu tokoh yang menjadi harapan bisa bergabung di Koni Sumatera Utara, jika diberikan ijin Wali Kota” ucap Syahrir.

Diharapkannya juga, prestasi olahraga yang sudah ditorehkan selama ini yang grafiknya terus meningkat akan dapat terus ditingkatkan dimasa mendatang.

Sebelumnya Ketua Koni Tebingtinggi HM Daniel Sultan menyampaikan prestasi yang dibuat oleh para atlet Tebingtinggi adalah merupakan hasil kerja sama pengurus KONI dan Pengurus Cabang (Pengcab) Olahraga.

“Semua prestasi yang diraih selama ini tidak terlepas dari kekuasaan Allah SWT, dan Tebingtinggi banyak diberikan keuntungan oleh Tuhan, karena punya Wali Kota dan para Muspida yang sangat peduli terhadap dunia olah raga di Tebingtinggi” ungkap Daniel Sultan.

“Saya tetap optimis prestasi olah raga di Tebingtiggi akan dapat terus ditingkatkan dan terbukti dari 144 atlit yang dikirim mengikuti Porwilsu 141 kembali membawa medali, Tebing Tinggi keluar sebagai juara umum wilayah IV” sambung Daniel.

Karena itu juga diharapkannya olahraga di Tebingtiggi tetap terus dikobarkan, dan senantiasa menjaga marwah Tebingtinggi di Sumatera Utara maupun nasional.- (js)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *