TEBING TINGGI, WARTATODAY.com – Satu unit rumah semi permanen milik Abdul Munir Siregar (65) di Jalan KF Tandean, Gg Antara, Kelurahan Bandar Utama, Kecamatan kota Tebing Tinggi hangus terbakar, Jumat sore (25/8/2022) sekira pukul 15.10 WIB.
Tidak ada korba jiwa dalam peristiwa tersebut, begitu juga kerugian material belum diketahui jumlahnya. Sedangkan penyrbab kebakaran dugaan sementara akibat korsleting listrik.
Informasi dihimpun dilapangan, saat terjadi kebakaran, rumah dalam keadaan kosong, karena sudah sepekan lebih ditinggal pemilik yang sedang pergi ke Batam.
Warga yang memgetahui kebakaran itu langsung bergotong royong melakukan pemadaman sembari menghubungi petugas pemadam kebakaran. Api baru dapat dipadamkan setelah empat ubit mobil damkar pemko Tebing Tinggi turun ke lokasi kejadian.
Menurut Zuriah Siregar (48), yang merupakan anak pemilik rumah. Ia mengeahui rumah orang tuanya terbakar setelah dikabari Kepala Lingkungan IV melalui Telephone Seluler.
“Tapi gitu saya dan suami tiba di lokasi rumah saya lihat api sudah membakar seluruh bangunan rumah orang tua saya” ungkapnya sembari memgakui kalau rumah itu sudah 10 hari kosong karena orang tuanya pergi ke Batam
Kasi Humas Polres Tebing Tiinggi, AKP Agus Arianto membenarkan terbakarnya satu unit rumah semi permanen tersebut.
“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini dan berapa kerugian material belum diketahui kadena korban masih di Batam. Untuk sumber api dugaan sementara korsleting listrik, tapi penyebab pastinya belum dikdtahui karena masih dalam penyelidikan Petugas” tutup Agus Arianto.- (red)