Polres Tebingtnggi Kembali Gelar Vaksinasi Presisi Tahap II

Tebing Tinggi85 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Polres Tebingtinggi kembali melaksanakan gerai vaksin presisi Massal Polda Sumut dosis kedua kepada warga lansia dan pelajar, Rabu (3/11/2021).

Kassubag Polres Tebingtinggi Iptu Agus Arianto menyebutkan, dalam pelaksanaan vaksinasi massal tersebut, mereka menyediakan sebanyak 2000 vaksin dengan target 1200 orang lansia dan 800 orang pelajar.

“Untuk lokasinya kita sebar di beberapa titik di kota Tebingtinggi, yakni di pelataran parkir Pasar Kain Jalan MT Haryono, SMP Negeri 2, SMP Negeri 4, SMP Negeri 7, SMP Negeri 9 dan Kantor-kantor Kelurahan di Tebingtinggi” ujar Iptu Agus Arianto kepada wargawan, Rabu (4/11/2021).

Disebutkan, Disela-sela pelaksanaan Vaksin, Plh Kapolres Tebingtinggi AKBP Dr M Rahmani Dayan, SH, MH diwakili Kabag Ops Kompol Burju Siahaan, SH bersama Danramil Sipispis Kapten PM Simanjuntak selaku Pawas yang dihunjuk Dandim 0204/DS, juga mengikuti kegiatan Zoom Meeting perihal Vaksinasi Presisi Massal Polda Sumut Polres Tebingtinggi di Pelataran Parkir Pasar Kain Tebingtinggi.

Kasubbag Humas menuturkan, dengan adanya gerai vaksin Presisi ini diharapkan dapat mensukseskan program pemerintah untuk percepatan vaksinasi dan herd immunity masyarakat dapat terbentuk sehingga dapat menekan resiko penularan Covid-19.- (js)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *