Pj Wali Kota Kukuhkan Paskibraka dan Korps Musik Kota Tebing Tinggi

Tebing Tinggi550 Dibaca

TEBING TINGGI, WARTATODAY.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Tebing Tinggi, Syarmadani, selaku Pembina Upacara, mengukuhkan 45 pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) dan 37 pasukan Korps Musik Kota Tebin Tinggi masa bhakti 2023 – 2024, Selasa, (15/8/2023) di GOR Asber Nasution, Jalan Gunung Lauser Tebing Tinggi.

Pj Wali Kota Tebing Tinggi menyampaikan, peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 78 tahun ini, merupakan momentum menegakkan harga diri sebuah bangsa.

“Bahwa pada peringatan tersebut akan diselenggarakan dengan sebaik-baiknya dan se-khidmatnya sebagaimana bangsa lain juga di muka bumi ini,” ujarnya.

Karenanya, Pj Wali Kota mengajak kepada anggota Paskibraka dan Korps Musik yang terpilih agar mampu menjadi pelopor, mampu menggerakkan semua generasi muda di Kota Tebing Tinggi.

“Kembangkan segenap kemampuan, maksimalkan yang saudara miliki demi harga diri bangsa ini, demi kebaikan bangsa ini dan demi pencapaian tujuan kemerdekaan,” pean Pj. Wali Kota.

Terakhir, Syarmadani juga mengucapkan terimakasih kepada orangtua dari Paskibraka dan Korps Musik, atas semua didikan bapak, ibu sekalian yang telah menyiapkan anak-anaknya menjadi generasi-generasi muda terpilih di Kota Tebing Tinggi.

“Mudah-mudahan ini semua menjadi wujud sebuah pengabdian kita semua untuk negara. Mudah-mudahan ini bisa dicontoh oleh keluarga-keluarga lain, wujudkan generasi-generasi muda Indonesia yang lebih baik,” ungkapnya.

Pengukuhan tersebut ditandai dengan penyematan tanda pangkat, penandatanganan kata-kata pengukuhan, pemasangan kendit Paskibraka dan selempang Koprs oleh Pembina Upacara serta serah terima tugas dan tanggungjawab anggota Paskibraka tahun 2022 kepada anggta paskibraka 2023.

Turut hadir diacara tersebut, Wakapolres Kompol Asrul Robert Sembiring, Danramil 13/Tebing Tinggi Kapten Inf. Yudi Chandra, Ketua PN Cut Camelia, Wakil Ketua PA Nusra Arini, Asisten Pembangunan Bambang Sudaryono serta sejumlah Pimpinan OPD Pemko Tebing Tinggi.- (Red)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *