TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Menindaklanjuti presentasi Pj Wali Kota Tebingtinggi, perihal pelayanan informasi Pemerintah Kota Tebingtinggi pada beberapa waktu yang lalu, Tim Komisi Informasi (KI) Provinsi Sumatera Utara melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Pemko Tebingtinggi, Senin (14/11/2022).
Kedatangan Tim Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara yang dipimpin langsung Ketua Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara, Abdul Haris Nasution, diterima langsung Pj Wali Kota Tebingtinggi, Muhammad Dimiyathi di Rumah Dinas Wali Kota Jalan Sutomo.
Ketua Komisi Informasi Abdul Haris Nasution mengatakan, pelayanan informasi Pemerintah Kota Tebingtinggi merupakan yang terbaik se-Sumatera Utara. Hal ini ditunjukkan dengan adanya Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kota Tebingtinggi, dan merupakan MPP satu-satunya di Sumatera Utara.
“Dari segi pelayanan publik, pelayanan informasi, sepengamatan kami memang sudah yang terbaik, kinerja Bapak Pj Wali Kota dan jajaran sudah sangat baik. Contohnya MPP, saya kira itu yang terbaik, yang mana di provinsi Sumatera Utara belum ada,” ujar Abdul Haris Nasution.
Sebelumnya, Pj Wali Kota Muhammad Dimiyathi dalam sambutannya menegaskan pentingnya keterbukaan informasi publik, dalam meningkatkan kinerja pemerintah daerah, dan mendorong penyebarluasan informasi seluas-luasnya bagi masyarakat, sesuai dengan tuntutan Undang-undang nomor 14 tahun 2008.
Sejalan dengan itu, Dimiyathi juga menjelaskan bahwa Kota Tebingtinggi telah memiliki MPP (Mal Pelayanan Publik) yang merupakan salah satu wujud pelayanan informasi yang cepat, mudah, terjangkau, aman dan nyaman bagi masyarakat Kota Tebingtinggi.
Disampaikan Dimiyathi, MPP ini siap melayani kebutuhan layanan perizinan, non perizinan serta administrasi kependudukan masyarakat. MPP ini berlokasi di Gedung Balai Pertemuan Kartini Baru, Jalan Gunung Leuser BP7 Kota Tebingtinggi, katanya.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan plakat, foto bersama dan dilanjutkan kunjungan kerja ke Dinas Komunikasi dan Informatika, yang beralamat di Jalan Imam Bonjol, serta mengunjungi MPP di Jalan Gunung Leuser BP7.
Turut mendampingi Pj Wali Kota, Kadis Kominfo Dedi Parulian Siagian, Kepala Inspektorat, Kamlan Mursyid, Kabag Pemerintahan Ramadhan Barqah Pulungan, KabidKom Diskominfo Iswan Suhendi dan perwakilan ASN lingkup Diskominfo Tebingtinggi. (red)