Batalyon B, Polres Tebing Tinggi dan Koramil 13 Amankan Perayaan Paskah

Tebing Tinggi118 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Batalyon B Sat Brimob Poldasu bersama Polres Tebingtinggi dan Koramil 13 gelar Patroli Skala Besar dalam rangka mengantisipasi gangguan Kamtibmas saat Perayaan Hari Besar Paskah.

Kapolres Tebingtinggi melalui Kabag Ops Kompol Burju Siahaan sebelumnya memimpin Apel Kesiap Siagaan Personil Polres dalam rangka Antisipasi Situasi Kamtibmas di Wilayah Hukum Polres Tebingtinggi, Minggu (4/4/2021) bertempat di Lapangan Apel Mapolres setempat.

Apel Kesiap Siagaan Personil dihadiri Kapolres Tebingtinggi, AKBP Agus Sugiyarso, SIK, Waka Polres Kompol Sarponi, Para Kabag, Kasat, Perwira dan Bintara serta 1 pleton Batalyon B Satuan Brimob Polda Sumatera Utara.

Dalam arahannya Kapolres Tebingtinggi melalui Kabag Ops menyampaikan, saat ini kita masih melaksanakan Siaga dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas, oleh karena itu bagi personil diharap standbye di komando.

Kepada personil Sat Brimob Polda Sumatera Utara yang di BKO juga diharapkan agar mensterilisasi Gereja-Gereja dan selanjutnya Gereja-Gereja tersebut dijaga oleh petugas Pam Gereja. Kepada personil lain juga diperintahkan agar melakukan patroli di Wilayah Hukum Polres Tebingtinggi bersama personil TNI dan instansi terkait.

“Mari terus kita jaga situasi Kamtibmas yang kondusif di Kota Tebingtinggi. Jadikanlah tugas dan amanah yang diberikan kepada kita sebagai ‘ladang ibadah’ dan ikhlas dalam melaksanakan tugas sehari-hari,” ujar Kapolres melalui Kabag Ops Kompol Burju Siahaan.

Dengan menggunakan kenderaan dinas, Kapolres Tebingtinggi AKBP Agus Sugiyarso memimpin Patroli Skala Besar bersama personil Batalyon B yang dikomandoi Iptu Hadi Santoso bersama unsur TNI (Sinergitas TNI – Polri) patroli di Wilayah Hukum Polres Tebingtinggi ,dengan Sasaran Gereja Dalam Rangka Antisipasi Gangguan Kamtibmas perayaan Ibadah Paskah bersama personil Polres.

Personel Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sumut Bersinergi bersama TNI – Polri, siap dalam menyikapi perkembangan Sitkamtibmas yang terjadi saat ini dan siap mengantisipasi gangguan Kamtibmas diwilayah Hukum Polres Tebingtinggi. (red)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *