TEBING TINGGI, WARTATODAY.COM – Walikota Tebing Tinggi H Umar Zunaidi Hasibuan menyerahkan Alat Bantu kepada 50 warga penyandang disabilitas, Senin (29/6/2020) di Aula Dinas Sosial Tebing Tinggi.
Penyaluran Alat Bantu ini diberikan kepada warga atau perwakilan keluarga penyandang disabilitas dari Kecamatan Bajenis Tebing Tinggi. Terlihat hadir, Kadis Sosial Tebing Tinggi M Sah Irwan, Camat Bajenis Zulimansyah dan lurah Durian Zuladin.
Walikota Umar Zunaidi Hasibuan mengatakan, kegiatan ini dalam rangkaian memperingati HUT Kota Tebing Tinggi ke 103. Kaitannya adalah memberikan bantuan sosial bagi saudara-saudara kita penyandang disabilitas.
” Kebetulan keluarga-keluarga ini semuanya berasal dari Kecamatan Bajenis dan semuanya ini adalah warga yang betul-betul membutuhkan bantuan “, kata Walikota.
Umar menjelaskan, Pemerintah Kota Tebing Tinggi memberikan bantuan ini karena kita mengingat saudara-saudara kita ini perlu kita bantu agar tidak tergantung kepada keluarga atau pun kepada anak dan cucunya.
” Oleh karena itu kita berharap bantuan ini bisa dimanfaatkan tentunya berguna bagi penyandang disabilitas agar ini lebih yakin, percaya dan semangat dalam hidupnya “, harap Umar Zunaidi.
Sebelumnya, Kepala Dinas Sosial Pemko Tebing Tinggi M Syah Irwan melaporkan, pemberian bantuan sosial bagi penyandang disabilitas pada tahun 2020 diberikan khusus kepada warga Kecamatan Bajenis sesuai dengan program kerja Dinas Sosial Tebing Tinggi.
” Maksud dan tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini untuk meningkatkan kesejahteraan dan membantu meningkatkan kemampuan bagi penyandang disabilitas agar dapat mandiri dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari “, katanya.
Penyandang disabilitas yang mendapat bantuan sosial sebanyak 50 orang dengan jenis bantuan 20 unit Kursi Roda, Tongkat Ketiak, Tongkat Jemuran dan Alat Bantu Dengar masing-masing jumlah nya 10 unit, jelas Kadis Sosial.
Sunardi salah seorang warga penerima bantuan mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Walikota Tebing Tinggi atas bantuan yang diterimanya.
” Saya bersyukur bang dapat bantuan. Kursi Roda ini nantinya akan digunakan oleh istri saya yang tidak bisa berjalan. Semoga bermanfaat dan saya ucapkan terimakasih kepada Walikota Tebing Tinggi yang begitu peduli dengan warganya “, ujar Sunardi senang. (ibb)