TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – PT Pos Indonesia melalui Kantor Cabang Tebingtinggi mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM), dan program sembako dibulan September 2022, untuk warga Kecamatan Tebingtinggi Kabupaten Serdang Bedagai Propinsi Sumut, Rabu (14/9/2022).
Penyaluran BLT BBM dan Program Sembako langsung dipantau Camat Tebingtinggi Edy Saputra, Kapolsek Tebingtinggi AKP MaruliTua Simanjorang, Satlantas Polres Tebingtinggi, Kepala Desa Naga Kesiangan Sugianto, Kades Mariah Padang Leo Lumbanraja, Kepala Desa Pertapaan Mariono.
BLT BBM tahap pertama sebesar Rp 300 ribu disalurkan untuk dua bulan bersamaan dengan Program Sembako dibulan September 2022 sebesar Rp 200 ribu. Jadi masyarakat penerima bantuan menerima total Rp. 500 ribu.
Disela kegiatan, Kades Naga Kesiangan kepada wartatoday mengatakan, bahwa ada arahan dari Camat Tebingtinggi, agar Kepala Desa dan perangkat Desa harus hadir untuk mendampingin warganya, yang mendapatkan bantuan, demi memperlancar pembagian tersebut, singkatnya (HSB)