SERDANG BEDAGAI, WARTATODAY.COM ‘Kapolres Serdang Bedagai AKBP Juliarman Eka Putra Pasaribu memimpin apel gelar pasukan Operasi Patuh Toba 2018 di lapangan Polres Sergai, Kamis (26/4/2018).
Apel gabungan yang di ikuti barisan pasukan dari TNI, Polri, Dinas Perhubungan, Satpol PP itu turut juga dihadiri unsur Forum Kordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Serdang Bedagai.
Kapolres Sergai AKPB Juliarman Eka Putra Pasaribu menyampaikan, Operasi Patuh Toba 2018 akan digelar selama 14 Hari kedepan, yakni terhitung Tanggal 16 April – 09 Mei 2018 dan menurutnya ini merupakan modernisasi dan inovasi kinerja Polri khususnya Polantas, sehingga mampu mengantisipasi segala dampak yang akan timbul dari modernisasi transportasi.
“Polisi lalu lintas terus berupaya melaksanakan program Kapolri yang disebut Promoter (Profesional-Modern-Terpercaya), dan salah satu yang menjadi fokus perhatian saat ini adalah keselamatan bagi pengguna jalan. Keselamatan memang sesuatu yang pertama dan utama dalam berlalu lintas. Dalam konteks ini lalu lintas dapat dipahami sebagai urat nadi kehidupan. ” ucap Kapolres.
Kapolres juga menyampaikan, dari pelaksanaan operasi Patuh ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat terutama menjelang Bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri tahun 2018 yang akan datang.-(ARM)