SERGAI, WARTATODAY.com – Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Serdang Bedagai, H Khoya Bakri Samosir S.Pd.M.Pd, Pimpin Rapat Kerja Persiapan pelaksanaan kegiatan Dialog Interaktif Harmonisasi Pilkada Damai Tahun 2024, Senin (7/10/2024), di Sekretariat FKUB Sergai Jalan Teratai Dusun III Kecamatan Sei.Rampah Sergai.
Rapat dihadiri unsur FKUB Sergai diantaranya, Maruahal Pangaribuan, Daskamal Ridho Hasibuan, Mahdar Surya, H.Andi Ginting, Pdt. Ryns Warjono Pasaribu.
Ketua FKUB Sergai mengungkapkan, kegiatan Dialog Interaktif bertujuan guna menjaga kerukunan antar umat beragama, berkaitan pelaksanaan Pilkada Damai Tahun 2024, Mengusung tema Peran Serta FKUB Dalam Rangka Partisipasi Kerukunan dan Pilkada Damai Tahun 2024.
Dalam rapat kerja tersebut menghasilkan pendelegasian tugas pokok dan fungsi bagi peserta rapat kerja, untuk pelaksanaan kegiatan dialog interaktif yang digelar FKUB Sergai, dan diharapkan dapat mengemban amanah yang diberikan guna kelancaran kegiatan dialog interaktif di gelar FKUB Sergai, harap Ketua FKUB Sergai.
Ditambahkan H.Khoya Bakri, FKUB Sergai merupakan pelopor kerukunan umat beragama, dituntut harus mampu melahirkan kerukunan antar umat di Kabupaten Sergai yang tak lama lagi akan melaksanakan Pesta Demokrasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati. Diharapkan situasi kondusif seperti selama ini dapat terpelihara dengan baik, ujarnya.
Pelaksanaan kegiatan Dialog Interaktif Harmonisasi Pilkada Damai Tahun 2004 dijadwalkan Rabu 9 Oktober 2004 di Aula Sultan Serdang, Komplek Kantor Bupati Serdang Bedagai, menampilkan Narasumber Sumber Kapolres Serdang Berdagai, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sergai, dan Kepala Kantor Urusan Agama Kabupaten Serdang Bedagai.
Dialog akan diikuti peserta diantaranya, Ketua Organisasi keagamaan, Organisasi masyarakat, GAMKI, BKAG,MUI, AL- Washliyah, Muhammadiyah.NU, BPMI, PGID, Para Tokoh Agama, serta OSIS perguruan SLTA, dan turut dihadiri Forkopimda Serdang Bedagai. (red)