MEDAN, WARTATODAY.COM – Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Martuani Sormin mengungkapkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Sumut pada perayaan Natal Tahun 2019 berjalan aman, tertib, lancar, dan kondusif.
“Kondisi ini adalah berkat kerja keras seluruh personel melakukan pengamanan di seluruh gereja sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat,” kata Irjen Martuani didampingi Kapolrestabes Medan Kombes Dadang Hartanto, di Medan, Rabu (25/12/2019).
Orang nomor satu di Polda Sumut itu pun berharap kondisi keamanan di Sumatera Utara selama perayaan Natal Tahun 2019 dan Tahun Baru 2020 tetap kondusif.
Sebelumnya, Kapolda Sumut Irjen Martuani Sormin meninjau langsung kesiapan pengamanan perayaan malam Natal Tahun 2019 di Gereja Katedral Jalan Pemuda Medan, Kota Medan, Selasa (24/12/2019) malam.
Kapolda Sumut langsung turun ke lapangan melihat pengamanan yang dilakukan personel Polri-TNI, Dinas Perhubungan Medan, dan organisasi kepemudaan (OKP).- (ant)