Bupati Taput Terima Kunjungan Kerja Bupati Demak

RAGAM, SUMUT156 Dibaca
Bupati Taput dan Bupati Demak saling bertukar cinderamata, dirumah dinas Bupati Taput.- (Poto : ist/humas Pemkab Taput)

TARUTUNG, WARTATODAY.COM – Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan menerima kunjungan Bupati Demak Mohammad Natsir dan rombongan, di Kanopi Rumah Dinas Bupati-Tarutung (Kamis, 10/10/2019).

Kedatangan Bupati Demak yang didampingi istri, Sekda Singgih Setyono, para Asisten dan beberapa pimpinan OPD adalah sebagai ‘benchmarking’ (studi banding) bidang pemerintahan dan pelayanan umum di Kabupaten Tapanuli Utara.

“Selamat datang Bapak Bupati Demak bersama seluruh rombongan di Tapanuli Utara. Semoga kunjungan kerja seperti ini akan semakin mempererat silaturahmi dan memberikan kesejahteraan kepada masyarakat di dua Kabupaten,” ucap Bupati Taput mengawali sambutannya.

Nikson juga menjelaskan beberapa program yang telah dilaksanakan dalam kurun waktu lima tahun ini, seperti pada sektor kesehatan, infrastruktur jalan, pertanian, pendidikan dan pariwisata serta pertanian.

“Di sektor pertanian kita menjalankan program pupuk bersubsidi bayar pasca panen, pasar lelang beberapa komoditi pertanian yang didukung dengan jaminan harga, mekanisasi pertanian, pembukaan jalan interkoneksi antar desa,” jelas Bupati yanh pada kesempatan itu juga turut mempromosikan tenun ulos kepada para tamu.

“Kita bersama Ibu Ketua Dekranasda Taput berupaya keras agar Tenun Ulos semakin digemari masyarakat luas. Tenun ulos yang dulunya hanya untuk disandang dan sarung, sekarang sudah dimodifikasi sebagai bahan pakaian. Tenun ulos Tapanuli Utara telah meraih beberapa penghargaan dan yang terakhir meraih juara terbaik pada Festival Tenun Nasional Tahun 2019,” sebut Nikson.

Sedangkan Bupati Demak Muhammad Natsir, mengucapkan terima kasih atas penyambutan yang diberikan Bupati Tapanuli Utara dan jajarannya. Dia berharap ke depan akan semakin terjalin kerjasama kedua Kabupaten.

“Kunjungan ini sebagai wujud kebersamaan kedua Kabupaten. Terima kasih atas penyambutan Bapak Bupati bersama Ibu. Semoga kunjungan ini akan memberi nilai tambah dalam upaya kedua Kabupaten untuk kesejahteraan masyarakat Tapanuli Utara dan Demak,” ujar Bupati Demak.

Turut hadir dalam pertemuan itu asisten II Osmar Silalahi dan Asisten III Satya Dharma Nababan, para pimpinan OPD pemkab Taput, Ketua MUI dan para pengurus Pujakesuma Tapanuli Utara,- (rel/hms)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *