Resmikan Gedung Baru BPN Deli Serdang, Menteri Agraria Serahkan Sertifikat

RAGAM530 Dibaca

DELI SERDANG, WARTATODAY.COM – Menteri Agraria /Kepala Badan Pertanahan dan Tata Ruang Sofyan Jalil, Minggu (3/3) meresmikan gedung baru Kantor BPN di Deli Serdang sekaligus menyerahkan 1200 bidang atau persil tanah yang sudah disertifikasi.Penyerahan sertifikat dihadiri 1500 orang yang terdiri dari 300 orang peserta penyuluhan dan 1200 orang penerima sertifikat.

Sertifikat yang diserahkan Menteri meliputi 300 persil pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL),kegiatan retribusi Tanah tahun 2018 sebanyak 300 sertifikat kegiatan Konsolidasi Tanah 80 sertifikat dan kegiatan PTSL 2018 sebanyak 804 sertifikat.

Sofyan A Djalil,dalam sambutannya menyebutkan penerbitan sertifikat sebagai bukti sah hak atas tanah adalah satu bukti begitu besarnya perhatian pemerintah terhadap masyarakat.Pemerintah RI,lanjut Menteri Agraria,akan terus mengeluarkan sertifikat tanah kepada rakyat dan warga diminta agar tidak meragukan tanahnya diurus sertifikat.

Sebelumnya,Kepala BPN Deli Serdang Hiskia Simarmata mengatakan, bahwa Kegiatan Kantor BPN Deli Serdang tahun 2018 terdiri dari PTSL,UKM,Nelayan retribusi tanah,redistribusi tanah,IP4T,Konsolidasi Tanah,BMN semuanya mencapai target serta Program Pengadaan Tanah untuk bendung irigasi serdang mencapai 68% dan Pengadaan Tanah untuk bendung Lau Simeme terealisasi 144 ha dari 420 ha.

Sementara untuk tahun 2019 47.331 bidang target yang harus dicapai,beberapa kegiatan sudah mencapai target 100%.
Ditanya besarnya biaya setiap bidang atau persil yang dibayar pemilik tanah,Hiskia Simarmata dengan tegas menyebutkan bahwa, semua itu gratis alias tanpa bayar.
“Itu sertifikat gratis atau tidak bayar,”kata Hiskia.Dia juga meminta kepada penerima sertifikat untuk melapor jika ada pihak yang mengutip dana.

Di akhir sambutannya,Hiskia Simarmata mengatakan bahwa semuanya yang dilakukan adalah berkat dukungan dari masyarakat serta memohon agar kiranya semua pihak dapat memberikan dukungan semua pihak kepada kami dalam mewujudkan Kantor BPN Deli Serdang menjadi kantor yang bebas korupsi dan kantor yang bersih dan melayani
Sebagai ungkapan Hiskia Simarmata sembari berpantun
“Jalan-jalan ke Deli Serdang
Abang Jadi terheran-heran
Masyarakat banyak punya tanah dan ladang
Tapi belum terdaftar jadi Peta Bidang”

“Larasita keliling kecamatan Galang
Petugas Puldadis ketuk pintu rumah masyarakat
Ayo daftarkan tanah dan ladang
Kami siap terbitkan sertifikat”ujar Hiskia berpantun. (Gidion Manik)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *