TOBA , WARTATODAY.COM – Dalam rangka memperingati Hari Juang Infanteri TNI Angkatan Darat (AD) ke 75, Polsek Laguboti Polres Toba ikut serta dalam kegiatan Gotong royong bersama, yang dilaksanakan di seputaran Jalan Desa Sibarani Nasampulu, Laguboti, Kabupaten Toba Provinsi Sumatera Utara, Sabtu (16/12/2023)
Pada peringatan Hari Juang TNI AD Ke- 75 tahun 2023 ini memiliki tema “Infanteri yang Profesional, Modern dan dicintai rakyat.”
Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb SH, S.I.K melalui Kasi Humas, AKP Bungaran Samosir saat di konfirmasi awak media pada Minggu (17/12/2023) menjelaskan, bahwa dalam hal ini kita Polsek Laguboti Polres Toba melakukan gotong royong bersama untuk membersihkan Parit dan selokan saluran air yang ada dipinggir jalan di seputaran Jalan Desa Sibarani Nasampulu, Laguboti
Kegiatan ini sendiri dilaksanakan bertujuan sebagai kolaborasi antara Kepolisian dan TNI dan para tokoh Masyarakat serta masyarakat yang ada di Desa Sibarani Nasampulu.
“Juga sebagai simbol silaturahmi dan toleransi antar sesama masyarakat, dan juga sebagai wujud kepedulian Polri dan TNI terhadap masyarakat, guna menciptakan kebersihan dan kesehatan ditengah-tengah masyarakat, untuk menyambut nataru dan menyosong pemilu yang damai dan sejuk,” ujar Kasi Humas.
Diungkapkan Kasi Humas, kegiatan ini juga untuk meningkatkan sinergitas TNI-Polri dan aparat pemerintah daerah serta kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Selain itu, dengan gotong royong ini, dapat menciptakan lingkungan yang lebih bersih, sehat dan asri, serta kepedulian TNI kepada lingkungan dan fasilitas umum,” tutupnya. (SJ)