Kompi 3 Batalyon B Brimobdasu Terus Cari Korban Hanyut di Sungai Dua Tanjung Balai

TANJUNG BALAI, WARTATODAY.COM – Personil Kompi 3 Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Sumut terus melalukan pencarian korban hanyut, yang terjadi dialiran Sungai Dua, Linkungan III, Kelurahan Gading, Kecamatan Datuk Bandar, Kota Tanjung Balai.

Pencarian koran hanyut kembali dilakukan dengan melibatkan 1 regu personil Kompi 3 Yon B dipimpin Danton 2 Kompi 3 Yon B, Ipda Edward Sardy,SE dengan menelusuri aliran sungai dua tepatnya di Jalan Panca Bhakti, Kelurahan Gading Kota Tanjung Balai, Kamis pagi (7/9/2023).

Danyon B Sat Brimob Polda Sumut melalui Danki 3B, AKP Abdul Holid, S.Sos.,M.H menjelaskan, pencarian terhadap korban hanyut atasnama Khoirul Anang Juliadi (14), warga Lingkungan III, Kelurahan Gading, Kecamatan Datuk Bandar, Kota Tanjung Balai, sudah dilakukan sejak Rabu malam (6/9/2023), disepanjang aliran Sungai Dua mulai dari titik awal korban hanyut.

“Kita menerima laporan adanya korban hanyut pada Rabu malam. Malam itu juga kita lakukan pencarian dengan menyisiri aliran Sungai Dua. Mengingat lokasi pencarian malam itu gelap dan banyaknya tanaman enceng gondok, maka kita lanjutkan pencarian mulai Kamis pagi,” jelas Kompi 3 Yon B.

Kompi 3 Yon B mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus melakukan pencarian korban hanyut di Sungai Dua, bersama personil Basarnas TBA, Sat Pol Air Tanjung Balai, Polsek Datuk Bandar dan Masyarakat setempat, katanya.

Hingga saat ini petugas masih melakukan penyisiran disepanjang aliran Sungai Dua dengan menggunakan perahu karet. Mengingat banyaknya tanaman enceng gondok dipinggiran sepanjang aliran Sungai Dua, sehingga menyulitkan petugas dalam melakukan pencarian. (red)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *