Praka Rikki Simbolon Raih Dua Medali Emas dan Satu Perak di PON XXI Aceh-Sumut

NASIONAL, SPORT302 Dibaca

DELISERDANG, WARTATODAY.com – Praka Rikki Marthin Luther Simbolon, prajurit Yonzipur 9/Lang Lang Bhuwana Divif 1 Kostrad, mencatatkan prestasi gemilang dengan membawa pulang dua medali emas dan satu medali perak di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Keberhasilannya diraih melalui cabang olahraga atletik pada kategori marathon 42 km. Kamis (19/09/2024).

Praka Rikky, yang mewakili Jawa Barat, menjadi juara pertama dalam marathon putra dengan waktu 2:26:27, mengungguli Daniel Simanjuntak dari Sumatera Utara yang meraih perak, dan Betmen Manurung dari Jawa Barat di posisi ketiga.

Selain medali emas di nomor marathon, Praka Rikky yang merupakan Pria Kelahiran Sumatera Utara (Sumut) ini juga meraih emas di nomor lari 5.000 meter putra, serta menambah perak di nomor lari 10.000 meter putra.

Komandan Batalyon Zeni Tempur 9 Lang Lang Bhuwana, Letkol Czi Nanang Sujarwanto, menyampaikan rasa bangga terhadap pencapaian prajuritnya. “Pencapaian ini luar biasa dan menjadi awal kesuksesan karier seorang Rikky Marthin Luther Simbolon. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh prajurit,” ujar Letkol CZI Nanang.

PON XXI Aceh-Sumut menjadi saksi keberhasilan para atlet, termasuk Praka Rikky, yang telah berjuang keras dan mengharumkan nama satuan serta daerah yang diwakilinya.

“Selamat untuk para atlet yang telah berjuang dan meraih prestasi di PON XXI Aceh-Sumut 2024,” pungkas Danyon.- (Penkostrad/jj)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *