Pemkab Toba Bersama BI Perpanjang Kerjasama dan Sosialisasi Cipta Bangga Paham Rupiah

TOBA, WARTATODAY.COM – Pemkab Tiba bersama Bank Indonesia (BI) lakukan Penandatanganan Perpanjangan Perjanjian Kerjasama Kas Titipan BI di Balige, Periode Tahun 2023-2027, Kamis (30/3/2023), di Pendopo Rumah Dinas Bupati Toba.

Pimpinan BI Sibolga Yuliansyah Andrias menyampaikan, Bank Indonesia sebagai rumah sentral memiliki tujuan menjaga kestabilan nilai rupiah, baik terhadap barang dan jasa, serta terhadap mata uang asing.

Dalam pencapaian tujuan Bank Indonesia memiliki peran strategis dalam perekonomian Indonesia, yaitu menetapkan dan melaksanakan kebijakan moneter,mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran serta menjaga stabilitas sistim keuangan.

Ditegaskan Yuliansyah, keberadaan Kas Titipan Balige merupakan upaya Bank Indonesia, dalam rangka memenuhi ketersediaan rupiah bagi masyarakat dalam jumlah yang cukup,jenis pecahan yang sesuai,tepat waktu dalam kualitas layak edar.

Kas Titipan Balige telah didirikan sejak tahun 2016 dan telah memberikan dampak yang semakin dirasakan dari segi pelayanan likuiditas kepada masyarakat. Penitipan Kas di lokasi Balige memerlukan beberapa pertimbangan terutama aspek perkembangan ekonomi suatu wilayah dengan meningkatnya transaksi ekonomi masyarakat dan kebutuhan uang kartal katanya.

Yuliansyah Andrias juga menambahkan perlunya peningkatan pemanfaatan kanal digital seperti Qris, ATM, EDC, uang elektronik.kanal pembayaran online serperti internet banking, mobile banking dan SMS banking serta penggunaan/kerjasama dengan agen Bank marketplace(e-commerce), untuk pembayaran pajak dan retribusi oleh masyarakat.

“Dengan adanya kegiatan ini mayarakat dapat lebih mengenal peran Bank sentral. Hal ini tentu seiring dengan salah satu visi Bank Indonesia di bidang pembayaran khususnya di sistem pembayaram non-tunai, yaitu mewujudkan masyarakat yang meiliki prefensi tinggi dalam menggunakan instrumen dan sarana pembayaran non-tunai,” tutupnya.

Kegjatan turut dihadir Bupati Toba, Ir.Poltak Sitorus beserta jajaran pemkab Toba, para Pimpinan Bank, Mahasiswa dan Pokdarwis.(SJ)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *