50 Ahli Madya Akbid Pemko Tebingtinggi Diwisuda

Tebing Tinggi187 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Sebanyak 50 orang Ahli Madya Akademi Kebidanan (Akbid) Pemko Tebingtinggi Angkatan XVIII Tahun Ajaran 2017/2018, diwisuda, Kamis (30/8/2018) bertempat di Gedung Balai Kartini jalan imam Bonjol, kota setempat.

Wali Kota Tebingtinggi H Umar Zunaidi Hasibuan dalam kesempatan itu memberikan apresiasi kepada Akbid Pemko Tebingtinggi yang telah berhasil menamatkan alumni-alumninya, karena di tengah rigulasi yang harus dihadapi, namun Akbid itu tetap axis dan masih tetap menunjukkan jati dirinya sebagai sebuah institusi sebuah pendidikan yang memang untuk meningkatkan kwalitas SDM.

Kepada Orangtua Wisudawati, Umar Zunaidi juga mengucapkan terima kasih karena mempercayakan anaknya menimba ilmu di Akbid Pemko Tebingtinggi. “Merupakan suatu kehormatan kepada kami bahwa bapak dan ibu yang sedemikian susah payah menjadikan anaknya menjadi seorang manusia yang seutuhnya dan insya Allah akan bisa mengabdikan diriya kepada bangsa dan negara” ujar Wali Kota.

Sedangkan kepada para Wisudawati, Wali Kota juga mengingatkan untuk tidak merasa puas menuntut ilmu, namun diharapkan agar terus menambah ilmu pengetahuan kejenjang yang berikutnya. “Keilmuan yang ada sekarang jangan hanya sebatas itu saja, tetapi hendaknya ditingkatkan dengan belajar dari pengalaman dan di tingkatkan ke jenjang pendidikan berikutnya, sebab pendidikan D3, S1, S2 dan S3 itu adalah pendidikan formal yang jenjangny bisa dituntut, tidak harus berputus asa dan jangan merasa puas terhadap apa yang telah diperoleh” ungkapnya.

Usai acara Wisuda, juga dilkukan pemberian penghargaan kepada wisudawati dengan kelulusan berprestasi, yakni atas nama Dian Arianti dengan (IPK 3,93), Aldila Yusli (IPK 3, 83) dan Jurpia Yasara (IPK 3, 79).- (js)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *