Umar : Perawat Harus Profesional dan Menjunjung Tinggi Etika 

Tebing Tinggi107 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Wali Kota Tebingtinggi H Umar Zunaidi Hasibuan mengingatkan, perawat merupakan sebuah profesi dan didalamnya tertera etika yang harus dijunjung tinggi, sebagai profesi yang mulia, orang-orangnya harus pula bekerja secara profesional dengan menggunakan ilmu yang dimiliki.

“Seorang yang profesional, dalam melaksanakan tugasnya jangan bekerja secara amatiran dan tidak punya etika, pekerja profesional itu didalamnya juga adalah pengabdian, bukan hanya sekedar menuntut haknya saja” ucapnya.

Hal ini disampaikan Wali Kota Tebingtinggi H Umar Zunaidi Hasibuan saat menghadiri pelantikan pengurus Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Tebingtinggi priode 2017-2022 di Aula RSUD Kumpula Pane, Sabtu (21/4/2018).

Menurut Wali kota, organisasi profesi dibentuk untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional untuk menunjang kerja para perawat yang tergabung dalam PPNI, dan semua itu dilandasi dengan sebuah etika yang tinggi.

Dengan kondisi yang seperti saat ini, keprofesionalan seorang perawat memang dituntut terus untuk maju dan berkembang menghadapi dunia digital masa kini yang kecepatannya lebih cepat dari ilmu yang dimiliki.

“Dunia digital menuntut seseorang profesional harus punya kualitas dalam melaksanakan tugas-tugasnya termasuk didalamnya para perawat dan petugas medis lainnya,” sebutnya.

Sementara berkaitan dengan honor perawat yang masih di bawah UMR, dikatakan Wali Kota tidak semua daerah Kabupaten/Kota itu sama demikian pula di Provinsi, namun demikian jika perawat yang ada di RSUD Kumpulan Pane, merasa kurang dan tidak layak, kami persilahkan mengundurkan diri dan tidak pernah dihalang-halangi.

“Soal perawat tidak mendapatkan dana sertifikasi seperti layaknya guru-guru, itu bukanlah kewenangan Walikota, karena merupakan kewenangan dari Pemerintah Pusat yang mengaturnya dalam undang-undang, jika PPNI Sumut merasa keberatan silahkan sampaikan ke pemerintah pusat,” katanya.

Kegiatan pelantikan itu juga diisi dengan seminar sehari yang diikuti oleh para pengurus dan anggota PPNI Tebingtinggi, sedangkan pengurus PNNI yang dilantik antara lain, Ketua Sumiati Nasution dan sekretaris Dian Ikhtiari dilengkapi dengan bidang-bidang.- (js)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *