Wali Kota Tebing Tinggi Pimpin Upacara Peringatan Hari OTDA XXIX Tahun 2025

TEBINGTINGGI,WARTATODAY.com – Wali Kota Tebingtinggi, H Imam Irdian Saragih, pimpin upacara peringatan hari OTDA (Otonomi Daerah) ke XXIX Tahun 2025, Jumat (25/4/2025), di Halaman Balai Kota Jalan Sutomo.

‎Bertindak selaku Inspektur Upacara, Wali Kota Tebingtinggi membacakan sambutan tertulis dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI Jend. Pol.Purn. Muhammad Tito Karnavian menyampaikan, peringatan hari Otonomi Daerah XXIX tahun 2025, mengangkat sebuah tema yaitu ”Sinergi Pusat Dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045″.

‎Pemilihan tema ini, lanjut Wali Kota, merupakan refleksi atas pentingnya hubungan yang harmonis dan konstruktif antara pemerintah pusat dan daerah dalam menyongsong masa depan Indonesia, yaitu Indonesia Emas 2045.

‎”Hal ini adalah kesempatan emas untuk membuktikan bahwa kita bisa menjadi bangsa yang maju, mandiri dan berdaulat yang tercermin dari keunggulan ekonomi, teknologi pendidikan dan kebudayaan dengan masyarakat yang adil, makmur dan berakhlak mulia,” ujar Wali Kota.

‎Berkenaan dengan hal tersebut, Wali Kota masih dalam sambutannya, mengajak seluruh komponen bangsa, khususnya jajaran pemerintah daerah di seluruh Indonesia, untuk terus memperkuat komitmen dalam membangun tata kelola pemerintahan yang baik, inovatif dan berorientasi pada pelayanan publik.

‎”Mari kita jadikan otonomi daerah sebagai sarana untuk mempercepat pemerataan pembangunan, memperkuat integrasi nasional serta meningkatkan daya saing daerah yang pada akhirnya akan berkontribusi terhadap kemajuan bangsa secara keseluruhan,” kata Wali Kota.

‎Selanjutnya, Wali Kota menyampaikan, hal-hal strategis yang perlu menjadi perhatian utama bagi seluruh pihak, baik di pusat maupun di daerah untuk mengharmonisasikan gerak langkah pada tatanan implementasi, diantaranya, upaya mewujudkan swasembada pangan, upaya mewujudkan swasembada energi, pengelolaan sumber daya air, mewujudkan pemerintahan yang transparan, akuntabel, bebas korupsi dan melayani masyarakat dengan berintegritas.

‎Mengembangkan kewirausahaan yang dapat membuka lapangan kerja, peningkatan akses dan kualitas pendidikan, upaya untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang merata, berkualitas dan terjangkau, dan reformasi birokrasi dan penegakan hukum.

‎”Sekali lagi saya ucapkan selamat hari Otonomi Daerah XXIX tahun 2025. Semoga semangat Otonomi Daerah senantiasa menjadi motor penggerak bagi terwujudnya pemerintahan yang lebih baik, pelayanan publik yang lebih prima dan kesejahteraan masyarakat yang lebih merata di seluruh pelosok nusantara,” tutup Wali Kota mengakhiri sambutan Mendagri.

‎Hadir dalam upacara, Wakil Wali Kota H. Chairil Mukmin Tambunan, Ketua DPRD Sakti Khadaffi Nasution, Plt Sekda H Kamlan Mursyid, Kapolres AKBP. Simon Paulus Sinulingga, Kasie TPU Kejari Septeddy Endra Wijaya, Sekretaris PN Tegen Maharaja, Danramil 13/TT Kapt. Ismail Marzuki dan Pabung Tebingtinggi Kodim 0204/ DS Kapt. Arh. Liston B. Situmeang, Asisten, Kepala OPD, Camat, Lurah, dan jajaran pegawai lingkungan Pemko Tebingtinggi. (archa)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *