Perpani Kota Tebing Tinggi Raih Prestasi di Ajang Padang Open Archery Championship 2024

SPORT, Tebing Tinggi117 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.com – Atlit Perpani (Persatuan Panahan Indonesia) Kota Tebingtinggi berhasil meraih prestasi gemilang di ajang Padang Open Archery Championship 2024, dengan meraih 4 medali emas, 2 perak, dan 1 perunggu.

Sebanyak 383 pemanah yang berasal dari berbagai provinsi di Sumatera dan Jawa, ikut ambil bagian dalam Kejuaraan Panahan Padang Open Archery Championship 2024, yang digelar di Lapangan Sepakbola Cubadak PT Semen Padang, Sabtu (28/12/2024).

Kepala Pelatih Perpani Kota Tebingtinggi, Budiono, didampingi Manager Team, Marhalim Ansori Harahap, Minggu (29/12/2024) menyampaikan, atas perolehan medali yang diraih, Perpani Kota Tebingtinggi berhasil menjadi Juara Umum Kedua setelah Kota Riau diurutan pertama.

“Alhamdulillah atlit kita berhasil meraih sejumlah medali di ajang Padang Open Archery Championship 2024, dan menjadi juara umum kedua,” ujarnya.

Budiono merinci, raihan medali berhasil diraih yakni Abimanyu 2 emas dikelas 40 meter dan 20 meter Standart Bow, Muhammad Bening Firmansyah 1 emas dan 1 perunggu, M Reza Kayana dan Kesya Nabila Putri 1 emas Mix Team 50 meter compont, Kesya Nabila Putri 1 Perak 50 meter Perorangan Putri Compont, Luqiana Tufah Harahap 1 perak 20 meter Standrt Bow, Posisi Empat mix Team Recove Standrt Bow SD dan Compont Putra, dan Rafkah Fadilah juga Posisi 4 di Standrt 20 meter.

Terpisah, Ketua KONI Kota Tebingtinggi, Anton, menyampaikan apresiasi atas keberhasilan atlit Perpani Kota Tebingtinggi dalam meraih prestasi di ajang Padang Open Archery Championship 2024.

“Kita bersyukur Kota Tebingtinggi masuk urutan kedua juara umum, ini suatu prestasi yang membanggakan. Sekali lagi kami mengucapkan terimakasih kepada atlit dan pengurus Perpani Kota Tebingtinggi,” singkatnya. (red)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *