Pj Wali Kota ‘Kongko-Kongko’ Bahas Pembangunan Tebing Tinggi

RAGAM, Tebing Tinggi506 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Penjabat Wali Kota Tebingtinggi, Syarmadani, menghadiri kegiatan Kongko-Kongko Pembangunan, dalam rangka Penjaringan Aspirasi Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun 2025-2045 Kota Tebingtinggi di Legato Garden Resto & Café, Selasa (14/11/2023).

Dalam sambutannya, Syarmadani mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Tebingtinggi menyediakan wadah untuk dapat berdiskusi.

“Pembangunan memang tidak hanya hasil mimpi semalam dan bukan mimpi 1 orang saja. Kita perlu berkomunikasi, berdiskusi, untuk pembangunan Kota Tebing Tinggi dan pembangunan yang akan dilakukan benar nyata kehendak dari rakyatnya,” ujarnya.

Syarmadani berharap segala perencanaan pembangunan yang dilaksanakan berorientasi kepada manusia, tidak semata-mata fisik saja.

“Fisik memang harus tapi pembangunan sumber daya manusia harus diutamakan. Jangan hanya sistem pemerintahannya yang dibangun. Mohon bantuan kita semua yang hadir, mari kita terus bersama-sama memikirkan Kota Tebing Tinggi dalam suatu rencana aksi,” harap Syarmadani.

Sebelumnya Kepala Bappeda, Erwin Damanik dalam laporannya mengatakan, kegiatan ini hasil modifikasi dari Kota Depok untuk penjaringan aspirasi masyarakat, berdiskusi secara lebih santai.

“Kami pikir, pertemuan-pertemuan formal satu arah terkadang kaku dan membuat orang merasa sungkan untuk menyampaikan aspirasinya. Melalui pertemuan seperti ini, kita tidak canggung untuk mengutarakan isi pikiran kita,” ungjap Kepala Bappeda.

Lanjutnya, keterbatasan sumber daya manusia dan anggaran tidak dapat membuat pertemuan-pertemuan untuk menampung semua aspirasi masyarakat.

“Sekarang kita sudah pakai teknologi, jadi kita tidak membagikan kuisioner door to door. Kita hanya bagikan link dan dapat diisi isu strategis Kota Tebing Tinggi. Mohon bantuan hadirin sekalian untuk menyebarluaskan kepada masyarakat,” tutup Kepala Bappeda.

Kegiatan Kongko – Kongko ini diikuti perwakilan tokoh agama, tokoh masyakarat, tokoh partai politik, dan siswa generasi muda. (APA)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *