TOBA, WARTATODAY.com – Bupati Toba, Poltak Sitorus melepas Kontingen Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka kabupaten Toba ke Bumi Perkemahan Cibubur, dari halaman kantor Bupati Toba di Balige, Kamis (10/8/2023).
Dalam arahannya, Bupati Toba selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Toba, berpesan agar para peserta dapat mengikuti semua kegiatan yang akan berlangsung selama pelaksanaan Raimuna untuk menambah pengetahuan, kreatifitas, inovasi, dan teman-teman dari seluruh Indonesia.
Selain itu, Bupati juga berpesan agar peserta dapat menceritakan tentang pariwisata di Kabupaten Toba.
“Selama di sana, ceritakanlah hal-hal baik tentang Toba. Terutama tentang pariwisata di sini, tentang alamnya, budayanya dan semua keindahan Kabupaten Toba,” pesannya.
“Dan carilah teman sebanyak-banyaknya di sana. Jadikan itu menjadi jaringan kalian untuk masa mendatang. Jangan asyik main HP sendiri, harus bergabung dengan semua peserta,” sambungnya.semvari meminta agar peserta tetap menjaga kesehatan.
“Diatas semuanya itu, mari kita sama-sama berdoa agar semua peserta dan pembina yang akan berangkat selamat sampai tujuan, hingga kembali ke Toba. Sehat berangkat, sehat juga kembali sampai ke Toba,” tutup Poltak Sitorus.
Kontingen dari Toba ini berjumlah 32 peserta yakni 16 putra dan 16 putri, dengan didampingi empat orang pembina. Mereka akan mengikuti Raimuna Nasional di Bumi Perkemahan Cibubur terhitung sejak 14-21 Agustus 2023.- (mc toba/JJ)