Peluru Nyasar ke Perpustakaan Sekolah di Tebingtinggi

TEBINGTINGGI, WARTATODAY.COM – Sebuah peluru nyasar menembus seng dan plapon ruangan perpustakaan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 165736, di jalan Baja kelurahan Tambangan, kecamatan Padang Hilir, kota Tebingtinggi, Sumatera Utara (Sumut).

Informasi diperoleh, peristiwa itu terjadi, Jumat pagi 18 Februari 2022 sekitar pukul 09:30 WIB. Dan kejadian itu sempat menggehohkan karena saat itu seluruh murid sedang mengikuti proses belajar mengajar, apalagi dikabarkan peluru itu nyaris mengenai seorang guru yang sedang berada didalam ruangan.

Kepala Sekolah SDN 165736 Ruben Manullang, saat dikonfirmasi wartawan di dalam ruang kerjanya, Senin (21/2/2022) membenarkan,adanya kejadian peluru nyasar yang menembus seng dan plapon ruang perpustakaan, sekolah yang dipimpinnya.

Diakui Ruben, kejadian ini sempat menggegerkan para guru dan murid pada saat proses ngajar mengajar sedang berlangsung, karena tiba-tiba mendengar adanya suara ledakan seperti mancis di dalam ruangan perpustakaan.

“Kemudian, setelah kita periksa di dalam ruangan perpustakaan, kita temui satu butir peluru di lantai, merasa curiga kita cek seluruh isi dalam ruangan dan kita temukan ada lubang di atas plapondi duga lubang tersebut tembusan dari peluru yang kita temukan” teramgnya.

Atas kejadian itu, pihak sekolah langsung menghubungi pihak Polsek Padang Hilir. Dan Polisi turun ke Tempat Kejadian Perkara guna melakukan olah TKP dan meminta keterangan beberapa saksi dan sekaligus mengamankan barang bukti satu butir peluru itu

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Tebingtinggi AKP Junisar Rudianto Silalahi yang dikonfirmasi wartawan menyebutkan pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait temuan peluru itu.

“Masih lidik ya,” ujar Junisar di ruangan kerjanya.- (wan)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *