Satgas Covid-19 Tebingtinggi Verifikasi Sekolah Untuk Persiapan Belajar tatap Muka

Tebing Tinggi85 Dibaca

TEBINGTINGGI, WARATODAY.COM – Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Tebingtinggi lakukan kunjungan kesekolah-sekolah SD dan SMP untuk melakukan penilaian (verifikasi), terhadap kesiapan sekolah dalam melakukan pembelajaran Tatap Muka pada tanggal 4 Januari 2021 mendatang

Tim Verifikasi dari Satgas COVID-19 Tebingtinggi yang terdiri dari Kadis Kesehatan Nanang Fitra Aulia, Kadis Kominfo Dedi Parulian Siagian, Plt Kadis Pendidikan Idam Khalid dan Kadis Perhubungan Syafrin Harahap itu mengawali veeifikasi ke SMPN 1 dan SD Swasta Tandean Tebingtinggi, Senin (28/12/2020).

“Hari ini kita melaksanakan verifikasi untuk dimulainya pembelajaran sekolah tatap muka yang kita rencanakan pada tanggal 4 Januari 2021. Tim Satgas dibentuk saat ini oleh Bapak Wali Kota untuk bisa memverifikasi sekolah-sekolah yang akan melakukan pembelajaran tatap muka” ujar Juru Bicara Satgas COVID-19 Tebingtinggi Nanang Fitra Aulia

“Didalam verifikasi itu memenuhi semua persyaratan sesuai dengan aturan protokol kesehatan untuk dimulainya pembelajaran,” sambungnya

Dijelaskannya, verifikasi dimulai hari ini sampai tanggal 30 Desember 2020. Tim Satgas dibentuk untuk bekerja memverifikasi sebanyak hampir 98 sekolah SD dan SMP yang ada dikota Tebingtinggi ini, mereka nilai layak apa tidak untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka pada tanggal 4 Januari mendatang.

“Yang kita verifikasi adalah penerapan dan perlengkapan protokol kesehatan yang telah dipenuhi oleh sekolah termasuk tempat cuci tangan, hand sanitizer, thermo gun dan kebersihan lingkungan sekolah termasuk toilet” papar Nanang

Yang paling utama lagi lanjut Nanang, adalah persyaratan atau izin dari Komite Sekolah. Ini merupakan persyaratan mutlak, dan juga izin dari orang tua murid untuk memulai pembelajaran disekolah tersebut. Ini yang menjadi persyaratan utama kita

“Kalau kita temukan nanti dari Tim Verifikasi ada sekolah yang belum layak, maka kita tidak akan memberikan izin sekolah tersebut untuk memulai sekolah tatap muka. Intinya jika sekolah tidak siap maka kita tidak akan mengizinkan sekolah itu memulai belajar tatap muka,” tegas Nanag Jubir Satgas COVID Tebingtinggi.

Sedangjan Plt Kadis Pendidikan Idam Khalid menjelaskan, dari hasil kunjungan Tim Verifikasi terhadap sekolah SMPN 1 dan SD Swasta Tandean, mereka lihat memenuhi syarat. “Mudah-mudahan di dua sekolah yang kita tinjau saat ini bisa memulai pembelajaran tatap muka di awal tahun depan, berikut sekolah lainnya yang saat ini juga ada peninjauan Tim Verifikasi” kata Idham Kahlid.

Saat melakukan peninjauan, Tim Verifikasi langsung mengecek persiapan peralatan protokol kesehatan. Kebersihan kamar mandi juga tidak luput dari penilaian. Kepada kepala sekolah Tim Verifikasi menegaskan agar mengatur duduk siswa nantinya menjadi 1 meja 1 orang.

Tidak dibenarkan memakai alat pendingin ruangan (AC), sirkulasi udara harus ada dan semua alat pencuci tangan berikut sabunnya harus tersedia dengan baik dan lancar. Bagi sekolah yang memiliki lebih dari Dua lantai maka tangga naik dan tangga turun bagi siswa harus dipisahkan.- (js)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *