Bupati Resmikan Taman Edukasi Bantaran Sungai Rampah

SERGAI, WARTATODAY.COM –
Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H Soekirman resmikan Taman Eduakasi bantaran sungai Rampah , Kamis (23/7/2020).

Bupati Sergai H Soekirman mengapresiasi atas resminya Taman Edukasi di Tepi Bantaran Sungai Rampah, yang merupakan sungai pertama di Kabupaten Sergai, setelah bulan Juni lalu dimulai pembangunannya.

” Terimakasih kepada pihak terkait, BNI dan Komunitas yang telah berkontribusi mendukung terealisasinya upaya peningkatan minat baca bagi pelajar dan masyarakat. Terwujudnya pembangunan Taman Literasi ini adalah usaha kita semua dengan proses yang juga cukup penuh perjuangan”, ujar Soekirman.

Dengan peresmian Taman Edukasi ini, kita semua menjadi saksi serta sekaligus kita akan menjadi orang yang mempromosikannya untuk menarik minat masyarakat khususnya untuk membaca dan wisata, kata bupati.

Sementara Kadis Pendidikan Joni Walker Manik mengatakan peresmianTaman Edukasi ini adalah bentuk upaya nyata Pemkab Sergai dalam mengentaskan buta aksara sesuai dengan visi Dinas Pendidikan yaitu menjadikan Kabupaten Sergai sebagai salah satu Kabupaten Terbaik di Indonesia dengan masyarakat yang Pancasilais, Religius, Modern dan Kompetitif, katanya.

Peresmian Taman Edukasi Bantaran Sungai Rampah ini juga dimeriahkan dengan pembacaan puisi, pertunjukan tari daerah dan modern, serta peninjauan fasilitas taman edukasi.

Hadir Ketua TP PKK Ny Hj Marliah Soekirman, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang SH MH, Wakil Ketua DPRD Siswanto, Perwakilan Kejari, para Asisten,Dewan Pendidikan, Korwilcam, Kepala Sekolah, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, serta para undangan.(ARM)

print

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *