SERGAI, WARTATODAY.COM – Pasien Dalam Pengawasan (PDP) hasil ravid test negatif warga Sergai yang meninggal di RSUD Sultan Sulaiman Rabu (29/4/2020) Pukul 12.40 WIB, langsung dikebumikan sesuai protokol Covid-19.
Demikian disampaikan Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kab.Sergai H Akmal yang juga Kadis Kominfo Sergai, Kamis (30/4) siang lewat pesan Watshapp.
Pasien datang tanggal 24 April 2020 dengan keluhan luka di kaki kiri, demam,mual , muntah,batuk,dan nyeri dada sesekali.Diagnosa awal dari Pasien berusia 61 Tahun menyebutkan ulkus diabetikum pedis sinistra dan Diabetes Mellitus (DM) tipe 2. Diagnosa berikutnya DM tipe 2,ulcus diabetikum dan hipoalbuminea.
Sementara menurut hasil Rapid Test pertama per tanggal 24 April 2020 Pukul 13.00 WIB hasilnya negatif.Selanjut nya dari hasil Rapid Test kedua Rabu (28/4/2020) Pukul 15.30 WIB juga menunjukkan hasil negatif Covid-19. Atas kasus ini menambah panjang pasien PDP meninggal di Serdang Bedagai.(ARM)